infokumpulantips.blogspot.com - Juventus mengemban misi sulit ketika menjamu Bayern Munich pada leg kedua perempatfinal Liga Champions. Skuad I Bianconeri dituntut meraih kemenangan telak untuk bisa lolos ke semifinal.
Kalah 0-2 pada leg pertama di Allianz Arena, pekan lalu, Bianconeri tak punya alternatif lain selain menang telak saat tampil di Juventus Stadium, Kamis (11/4) dini hari WIB. Skuad Antonio Conte dituntut mencetak tiga gol plus tanpa kebobolan untuk bisa membalikkan keadaan.
Meski sulit, namun para punggawa The Old Lady tak lantas menyerah. Mereka tetap optimistis mampu membalikkan keadaan. Pemain sayap lincah, Kwadwo Asamoah adalah satu dari sekian banyak pemain yang masih yakin bisa membalikkan keadaan.
Kemenangan 2-1 yang dipetik Juve atas Pescara pada lanjutan Serie A, akhir pekan kemarin, disebutnya memberikan suntikan kepercayaan diri tinggi.
“Kemenangan atas Pescara memberikan kami motivasi luar biasa. Kemenangan itu juga penting untuk scudetto,” ujar Asamoah seperti dikutip Sky Sport Italia.
“Setelah meraih tiga poin itu, kami akan menyambut tim Jerman (Bayern) dengan kepercayaan diri tinggi,” tandasnya.
Membalikkan keadaan setelah kalah di leg pertama dan tanpa punya gol tandang memang jadi misi yang sulit direalisasikan. Namun, bukan mustahil. Mirko Vucinic dkk bisa mengikuti jejak Barcelona di babak 16 besar. Kala itu, Blaugrana yang kalah 0-2 dari AC Milan, sukses membalikkan keadaan dengan meraih kemenangan telak 4-0 pada leg kedua di Camp Nou
Tekad kuat Juve itu mendapat tantangan lebih berat dengan sejumlah permasalahan yang dihadapi para pemainnya. Gelandang Arturo Vidal dan pemain bertahan Stephan Lichsteiner, yang bermain pada laga pertama di Munchen, dikenai hukuman larangan bertanding, sedangkan penyerang Sebastian Giovinco masih bergulat dengan cedera.
Kiper Gianluigi Buffon, yang dikritik karena penampilan buruknya saat laga pertama, pada laga Sabtu (6/4/2013) diistirahatkan karena flu. Namun, hampir bisa dipastikan dia akan kembali dimainkan melawan Bayern.
Vidal, yang merupakan pemain paling berpengaruh di tim Juve setelah Andrea Pirlo, kemungkinan digantikan gelandang muda Paul Pogba, pemain orbitan Juve pada musim ini. Pelatih Juventus Antonio Conte juga kemungkinan menggantikan Federico Peluso dengan Kwadwo Asamoah di sayap kiri. Pemain asal Ghana itu bermain impresif pada paruh pertama musim ini, tetapi harus berjuang menemukan permainannya lagi setelah kembali dari Piala Afrika.
Di lini depan, Conte bakal mengandalkan lagi duet penyerang Mirko Vucinic dan Sebastian Giovinco. Namun, kebugaran Giovinco yang masih diragukan membuat Conte harus menyiapkan Alessandro Matri atau Fabio Quagliarella.
”Saya berjuang untuk bisa tidur pada malam setelah pertandingan (putaran pertama) itu. Kami bukan pihak yang bermain sangat buruk di Muenchen. Kami lebih baik dari itu dan sangat ingin membalikkan halaman secepatnya. Saya harap laga di Turin akan menjadi pertandingan kami,” kata pemain bertahan Juve, Giorgio Chiellini.
Meski memang bukan hal mustahil bagi Juventus untuk mengembalikan keadaan tapi rasanya akan sulit. Prediksi saya 50:50 dan hasil imbang mungkin akan lebih ojektif.
0 comments
Post a Comment