Judul diatas bukan lah untuk mengecilkan arti perjuangan Persibo di ajang AFC Cup, akan tetapi fakta yang tergambar di lapangan memang demikian adanya. Hanya berhasil mengumpulkan satu poin Persibo kini ayem di juru kunci klasemen sementara. Persibo nyaris tanpa modal berarti dalam mengikuti ajang yang mempertemukan klub di Asia tersebut. Pendanaan yang bermasalah, regulasi kompetisi domestik yang tidak jelas, dan minimnya pemain yang mereka miliki seakan menjadi kesialan mereka di musim ini.
Pelatih Persibo, Gusnul Yakin, mencoba realistis dalam laga kontra Sunray Cave JC Sun Hei diajang AFC Cup di Stadion Mongkok, Hong Kong, Selasa (9/4). Hal tersebut wajar karena Persibo hanya membawa 12 pemain ke kandang tim asal Hong Kong tersebut.
Mendapatkan satu poin kala imbang 3-3 saat menjamu Sun Hei di Stadion Manahan, Solo, Rabu (3/4), Gusnul mengatakan cukup sulit untuk menadapatkan poin di kandang Sun Hei.
“Cukup berat untuk meraih poin di sana. Kami mencoba realistis saja karena kondisinya minim,” kata Gusnul Yakin seperti dikutip dari situs Liga Prima Indonesia.
Kondisi Persibo semakin terpuruk karena dua pemain asingnya, Marcelo Cireli dan Julio Alcorse, tak bisa tampil. Sang kapten Marcelo terkena akumulasi kartu kuning. Sementara Julio ITC-nya masih belum dibereskan.
Poisisi Persibo di klasemen sementara Grup F adalah juru kunci. Tim asal Bojonegoro tersebut hanya mampu meraih satu poin. Sementara Sun Hei berada di posisi ketiga dengan poin yang sama.
0 comments
Post a Comment