Tips Diet. Salam Blogers. Beberapa hari ini saya mengalami deadlock ide, bingung mau posting apa dan bercerita tentang apa. Untuk postingan kali ini akhirnya saya membuat sebuah keputusan untuk memposting tentang Tips Diet. Semoga apa yang akan saya sajikan dapat bermanfaat bagi sobat semua.
Beragam Tips Diet tentunya sangat mudah di dapat melalui media online dan rata2 semuanya menyajikan hal yang sama. Dan melalui postingan ini goceng blog akan mencoba meramu menjadi satu dan tentunya nanti akan sekalian dipraktekkan juga siapa tahu bisa kembali langsing seperti dulu. Apakah akan berhasil ? Ayo kita baca sampai habis dahulu kemudian kalo sreg silahkan Tips Diet nya dicoba dijalankan... Semoga aja dapat berhasil menurunkan berat badan, yach.. minimal mengecilkan jari kelingking xixixixi...
Menu Diet Sehat
Minimal 3 dari 4 jenis / kategori makanan berikut wajib di konsumsi setiap kali makan;
1. Roti, Sereal dan Gandum
2. Buah dan Sayuran
3. Susu Rendah lemak dan kedelai
4. Daging rendah Lemak, Ikan dan Kacang
Karbohidrat seperti pada roti, sereal dan gandum merupakan pondasi dari setiap asupan makanan dan protein sebagai pelengkapnya. Dari sekarang mulailah untuk menyukai makanan alami seperti buah-buahan dan sayuran dan kurangi kebiasaan makanan olahan, karena biasanya lebih rendah jumlah serat (tidak mengenyangkan) Program Diet Yang Tepat Menjalankan Program Diet merupakan suatu tantangan, namun pada dasarnya hal yang paling penting dalam teknik ini adalah dengan tetap bekerja dan berolahraga teratur sehingga anda akan tetap fit sepanjang hari. Dengan latihan atau berolahraga adalah cara terbaik yang tepat dan alami untuk menggunakan kalori yang berlebihan bahkan akan tetap membakar kalori walaupun olahraga telah selesai dilaksanakan. Program diet yang lain yang bisa diikuti adalah dengan mengintip cara diet artis atau superstar karena biasanya mereka mempunyai program diet yang gila-gilaan. Cari tahu kenapa mereka tetap tampak begitu bugar dan sehat. Walaupun demikian tidak boleh memaksakan rencana program diet pada diri sendiri tapi harus dinikmati. Ingat ! memulai adalah langkah yang paling sulit akan tetapi inilah kunci keberhasilan dari program diet yang telah direncanakan.
Tips Diet Sehat
1. Hindari Lemak dan Kurangi Karbohidrat Karbohidrat tetap perlu dalam program menurunkan berat badan tapi lebih baik asupannya dikurangi
2. Kurangi Kalori Kalori dalam bentuk cairan dapat meningkatkan dan menyebabkan penambahan berat badan dengan cepat. Kurangi kebiasaan mengkonsumsi minuman berkalori tinggi seperti pada softdrink atau soda, kopi dan alkohol. Lebih baik mengkonsumsi air putih / mineral minimal sebanyak 8 gelas per hari untuk kelancaran program diet.
3. Makan Teratur ( 3 kali sehari ) Dengan makan teratur 3x sehari, tetunya dalam porsi yang sedikit merupakan program diet yang paling optimal. Jangan mengurangi frekuensi makan, karena hal ini justru akan memperlambat metabolisme bahkan dapat berujung sakit maag.
4. Makan terakhir : 3 jam sebelum tidur Makan mendekati jam tidur akan menyebabkan makanan terlambat untuk diubah menjadi energi oleh tubuh. Akibatnya penumpukan lemak akan bertambah, jika lapar, lebih baik mengkonsumsi susu non fat ataupun makanan nutrisi yang rendah kalori.
5. Olahraga Teratur Berolahraga seperti yang sudah dibahas diatas merupakan elemen yang tidak terpisahkan dalam menjalankan tips diet. Dengan rutin berolahraga otomatis banyak lemak yang terbakar selain itu pula banyak manfaat kesehatan yang bisa dipetik dari olahraga. Waktu yang paling tepat adalah pagi hari, karena saat itu perut sudah kosong dan tentunya pembakaran akan lebih cepat mengambil lemak-lemak yang tersisa.
6. Hindari Eskalator Erat kaitannya dengan point 5, sekecil apapun kegiatan sobat akan sangat bermanfaat dalam menjalankan propram diet.
7. Istirahat yang Cukup Waktu istirahat yang baik adalah 6 - 8 jam sehari, pergunakan waktu ini sebaik-baiknya agar tubuh tetap bugar dan sehat.
0 comments
Post a Comment