El Clasico, Mungkin cuma ini satu-satu laga di Liga spanyol yang bisa dibilang cukup menarik, selebihnya? ah, jangan buang-buang percuma 90 menit mu untuk melihat liga yang tak terlalu kompetitif. Dari musim ke musim kita hanya akan disuguhi dua perseteruan dua klub besar untuk menuju tangga juara. Selebihnya? mereka terlihat cukup bahagia cuma jadi penggembira saja. Kalaupun sampai ada club yang bisa sedikit merusak hegemoni kedua club besar tersebut, maka bisa dipastikan itu tidak akan lama terjadi. Ambilah contoh valencia, dulu sekitar musim 90an mereka memang terlihat cukup bisa merepotkan, tapi kini ? lalu kemudian Atletico Madrid juga tidak berjalan cukup lama. Liga spanyol memang terkesan hanya milik dua club, Barca dan Madrid.
Maka tidak heran, jika pada akhirnya mereka berdua kembali beradu dalam satau pertandingan untuk membuktikan siapa yang paling jumawa dan juara ditanah spanyol, maka semua mata, bahkan hampir setengah dari penduduk bumi ini tertuju kesana.
Tapi, sebelum bicara lebih jauh, jangan pernah berharap di dalam tulisan ini, saya akan mengeluarkan analisa yang berbelit tentang laga el clasico tahun ini. Jangan berharap lebih dari saya, jangan salah tempat, ini bukan laman panditfootball dan semacamnya. Ini cuma Info kumpulan Tips yang kadang tipsnya ga pernah update. Jangan berharap demikian bung.
Bicara el claciso, akan seperti kita bicara tentang apa ketakutan terbesar dalam kiri kita. Misalkan saja saya yang takut ketinggian dan kedalaman. Alasannya simpel, semakin tinggi maka jatuhnya akan semakin sakit, semakin dalam maka akan semakin susah bernafas. Bukankah itu sangat manusiawi ?Atau bisa juga, bicara el clasico akan seperti kita bicarakan mantan, Seperti kangen pengin ngomongin tapi ga mau ngomongin. Hidup memang kadang se mbingungi itu.
Bagi madrid, ketakukan terbesar mereka pastilah pada sebuah tim yang bermain rapat dari kaki ke kaki, serta pemain yang memiliki skill individu dan mampu melewati satu dua pemain lawan. Dan itu terpapang jelas pada Barcelona. Kabar Baiknya, madrid mungkin bisa sedikit lebih berharap mengingat messi baru saja cidera dan dia kalaupun dimainkan pastilah tidak akan terlalu maksimal. Akan tetapi, kini ada neymar dan suarez. Sedangkan di kubu madrid kini terkesan sangat italia, dengan bermain sangat bertahan. Ya, begitulah kira-kira jika seorang pelatih sudah pernah merasakan liga italia.
Intinya, apapun yang akan terjadi pada laga malam nanti, itu tak ubah pertengkaran antara pasangan ABG yang hanya akan banyak ribut karena masalah sepele, pada akhirnya mentalitas yang akan menentukan hasil akhri. Skor kemenangan tipis akan sangat mungkin terjadi 1-0, 2-1,0-1 atau bahkan malah imbang. Jika kamu bukan Pendukung barca atau madrid, jangan terlalu berharap akan terjadi banyak gol pada laga kali ini. Tapi, tidak usah terlalu ambil serius omongan saya,
0 comments
Post a Comment